Bripka Nikolaus Yupin Berjibaku Antar Pasien ODGJ Menembus Medan Berat dari Naikliu ke RSJ Naimata Kupang

Bripka Nikolaus Yupin Berjibaku Antar Pasien ODGJ Menembus Medan Berat dari Naikliu ke RSJ Naimata Kupang

Naikliu, TBN – Aksi kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh anggota Polsek Amfoang Utara Bripka Nikolaus Yupin, Ps. Kanit Intelkam Polsek Amfoang Utara, dengan penuh tanggung jawab melaksanakan pengawalan terhadap seorang pasien Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) dari Naikliu menuju Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Naimata, Kupang, Sabtu (12/4).

Pengawalan ini dilakukan atas perintah Kapolsek Amfoang Utara, Iptu Valentinus Beribe, menyusul laporan bahwa pasien tersebut Abraham Baimnasi (53), kerap membahayakan keselamatan orang lain di sekitarnya. Demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, rujukan medis pun segera diambil sebagai langkah penanganan.

Perjalanan dimulai pada pukul 06.25 Wita dari Kali Oehani, Desa Kolabe, Kecamatan Amfoang Utara, Kabupaten Kupang.

Medan berat dan cuaca mendung bercampur gerimis, tidak menyurutkan semangat Bripka Nikolaus dalam menjalankan tugasnya. Pasien diantar menggunakan kendaraan Strada yang dikemudikan oleh Apolos Naimanus.

Dalam pengawalan ini, turut serta dua tenaga medis dari Puskesmas Naikliu, yakni Agnes Taosu, S.KM., dan Sikundina Loe, S.Kep., Ns., serta lima orang anggota keluarga pasien.

Setelah menempuh perjalanan panjang dan melelahkan, rombongan tiba dengan selamat di RSJ Naimata Kupang pada pukul 13.50 Wita. Pasien diterima langsung oleh petugas rumah sakit jiwa dalam kondisi aman dan terkendali.

Kapolsek Amfoang Utara, Iptu Valentinus Beribe, menyampaikan apresiasi atas pengabdian Bripka Niko. “Ini bukan hanya soal tugas, tapi soal kemanusiaan. Polri hadir untuk menjaga masyarakat, termasuk dalam penanganan ODGJ yang membahayakan warga,” ujar Kapolsek.

Tindakan cepat dan sigap tersebut mendapat apresiasi dari pihak keluarga dan warga sekitar yang sebelumnya merasa resah dengan kondisi pasien. Situasi terpantau aman, dan seluruh proses pengawalan berjalan lancar hingga pasien mendapatkan penanganan yang layak.#Ss