Komodo Trail Adventure Ajang Jalin Sinergitas, Kapolres Kupang Pimpin Tim BTA Polres Kupang

Komodo Trail Adventure Ajang Jalin Sinergitas, Kapolres Kupang  Pimpin Tim BTA Polres Kupang
Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K, M.H bersama Tim BTA Polres Kupang

Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K, M.H turut ambil bagian dalam Event Komodo Trail Adventure 2022 yang digelar selama sehari pada hari  Sabtu (3/12/2022).

Event bertajuk Komodo Trail Adventure Special Edition ini di gelar oleh Brigade Infanteri (Brigif) 21 /Komodo Kupang dalam rangka memperingati Hari ulang tahun Brigif 21 / Komodo yang ke-13 Tahun 2022.

Nampak dalam pantauan tribratanewskupang.com,  Komodo Trail Adventure diikuti ratusan peserta club motor trail yang datang dari Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara dan Kabupaten Belu, yang berjumlah sekitar 328 Rider.
 
Komodo Trail Adventure di lepas langsung oleh Komandan Brigade Infanteri/21 Komodo Kolonel Inf Samsul Huda, S.E, M.S.C  di pintu masuk Mako Brigif 21 /Komodo dengan rute mengelilingi markas Komando Brigif 21/ Komodo di Desa Naunu, Kecamatan Fatuleu Kabupaten Kupang.

Kapolres Irwan nampak bersama beberapa orang anggotanya yang tergabung dalam tim Bhayangkara Trail Adventure (BTA) Polres Kupang ikut ambil bagian sebagai peserta dalam event Special tersebut. 

Menurutnya, momen ini merupakan momen langka yang digelar bukan sekedar merayakan hari ulang tahun Brigif 21/komodo ke-13 tetapi  sebuah ajang menjalin solidaritas dengan baik dengan sesama TNI, Polri maupun masyarakat umum.
"Momen ini  bukan sekedar momen biasa tapi ada makna yang perlu kami petik sehingga kami wajib meramaikannya dengan melibatkan rekan-rekan anggota Polres," terangnya.

" Disini kami bisa bersinergi membangun kebersamaan demi kamtibmas di wilayah  Kabupaten Kupang," tambahnya.

Seperti diketahui bahwa keakraban Danbrigif 21 Komodo Kolonel Inf Samsul Huda, S.E, M.S.C dengan Kapolres Irwan sudah terbangun lama semenjak menjadi Kapolres Kupang bulan Pebruari  tahun 2022 lalu.

Turut Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Kaur Ops. Polda NTT, Was Ops Letkol. Inf. Wijianto, Wadir Reskrimsus Polda NTT, Kapolres Belu, Danyon Marinir, Danyon 743/Psy Kupang.

Kegiatan berlangsung seru hingga sore hari ditutup dengan pembagian hadiah bagi para pemenang. #Ss