Gelar Jumat Curhat, Kapolres Kupang Jaring Keluhan Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

Gelar Jumat Curhat,  Kapolres Kupang Jaring Keluhan Pelaku Usaha Mikro, Kecil  dan Menengah
Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K, M.H saat menggelar Jumat Curhat bersama pelaku UMKM di Oesao

tribratanewskupang.com,---Kepala Kepolisian Resor Kupang AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K, M.H menggelar Jumat Curhat bersama para pelaku usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Pasar Oesao Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang, Jumat (24/3/2023) pagi.

Dalam Jumat Curhat kali ini, para pelaku UMKM menyampaikan berbagai keluhan terkait terkait banyaknya aksi penipuan brand yang mencaplok keaslian merek barang dagangan yang sangat merugikan pelaku usaha UMKM.

Menanggapi keluhan tersebut, Kapolres Irwan akan melakukan penyelidikan guna menjerat para pelaku bila terbukti melakukan hal tersebut.

" Ya, kami akan melakukan penyelidikan lebih lanjut dan apabila ada temuan akan kami tindak tegas sesuai undang-undang yang berlaku, " tegasnya.

Para pelaku UMKM bersedia membangun kerja sama dengan Polres Kupang untuk melaporkan setiap bentuk kejahatan perindustrian dan perdagangan yang akan merugikan konsumen.