Tim Turjawali Polres Kupang, Pengurai Massa Nan Humanis
tribratanewskupang.com, Guna menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat Kabupaten Kupang yang berakhir pekan, Kepala Kepolisian Resor Kupang AKBP FX.Irwan Arianto, S.I.K, M.H menekankan seluruh anggotanya untuk melakukan patroli rutin pada jam-jam rawan dengan menempuh jalur yang terindikasi sering terjadi tindak pidana.
Berdasarkan pantauan media ini Sabtu (16/7/2022) malam , Tim Turjawali Sat Samapta Polres Kupang yang dipimpin Kanit Turjawali Aiptu Feriyanto ini memanfaatkan waktu malam hari jam 21.00 Wita hingga Minggu pukul 03.00 Wita melakukan patroli dengan sistim Mobile Patrol menggunakan kendaraan roda dua.
Nampak dalam gambar diatas, unit Turjawali Sat Samapta Polres Kupang mendatangi kelompok pemuda yang sedang berkumpul hingga larut malam dan memberikan himbauan kepada mereka untuk membubarkan diri, menjauhi miras dan jangan ngebut-ngebutan dimalam hari.
Adapun rute yang dilalui tim Turjawali Sat Samapta Polres Kupang adalah dengan awal rute di Mako Polres menuju arah Oesao, Taklale, Naibonat. Selanjutnya kembali ke Oesao menuju Tuapukan dan berakhir kembali ke Mako.
Kapolres Kupang AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K, M.H yang baru menjabat empat bulan di Polres Kupang ini getol menekankan agar setiap personil Polres Kupang wajib menciptakan inovasi guna memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
" Saya selalu menekankan agar setiap personil Polres Kupang wajib berinovasi menciptakan hal baru dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat sebagai sasaran tugasnya," sebut Kapolres Irwan.
"Hingga saat ini, situasi Kamtibmas Polres Kupang masih terpantau aman terkendali. Setiap permasalahan yang terjadi semuanya masih bisa dikendalikan, " tambahnya.
Untuk diketahui bahwa tim ini telah berhasil mengungkap berbagai tindak pidana jalanan yang telah merugikan banyak orang, seperti trek liar motor di Lalendo tahun 2021 lalu serta berbagai aksi kejahatan lainnya.
Patroli rutin ini dikemas dalam Operasi KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) yang telah ditetapkan Mabes Polri.#Ss