Satgas Operasi Mantap Praja Polres Kupang Sukses Amankan Kampanye Akbar Paket Kemesraan di Kabupaten Kupang
tribratanewskupang.com,---Satuan Tugas (Satgas) Operasi Mantap Praja Polres Kupang berhasil mengamankan jalannya kampanye akbar Paket Kemesraan pasangan calon bupati dan wakil bupati dr, Messerasi B. Ataupah dan Maria Nuban Saku, S.H., di Rt. 019 Rw 008 Dusun Kiuteta Desa Noelbaki, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, pada Selasa (19/11) petang.
Kampanye tersebut berlangsung kondusif berkat pengamanan ketat yang dilakukan oleh Satgas Operasi Mantap Praja. Sebanyak puluhan personel gabungan dari Polres Kupang dan polsek jajaran dikerahkan untuk memastikan acara berjalan aman dan tertib.
Kapolres Kupang, AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., menyatakan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Kupang dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif selama tahapan Pilkada Serentak 2024.
“Kami mengutamakan pendekatan humanis dalam pengamanan, tetapi tetap tegas jika ditemukan potensi gangguan keamanan. Puji Tuhan, kegiatan hari ini berjalan lancar tanpa kendala,” ujar Kapolres Agung.
Kampanye terbuka paket nomor urut 2 ini, dimulai pukul 16.40 Wita dan berakhir pukul 17.30 Wita.
Acara ini dihadiri oleh anggota DPR RI Anita Jacoba Gah, S.E dan Dra. Sofia Malelak de Haan selaku ketua tim pemenangan. serta ratusan pendukung dari wilayah Kabupaten Kupang.
Satgas Operasi Mantap Praja menempatkan personel di titik-titik strategis, termasuk jalur lalu lintas utama jalan Timor Raya, area parkir, dan lokasi kegiatan. Selain itu, unit intelijen juga turut memantau situasi guna mencegah potensi kericuhan. Usai mengikuti gelaran kampanye akbar, pendukung meninggalkan lokasi secara tertib. Tidak ada laporan insiden selama berlangsungnya acara.
Polres Kupang mengapresiasi kerja sama seluruh pihak, termasuk tim sukses pasangan calon dan masyarakat Desa Noelbaki, dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama kampanye.
“Kami berharap suasana damai ini terus terjaga hingga seluruh rangkaian Pilkada selesai,” tutup AKBP Agung.
Dengan pengamanan maksimal oleh Polres Kupang, tahapan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Kupang diharapkan dapat berlangsung sukses, demokratis, dan aman. #Ss