Rutin Giat Cooling System, Cara Polres Kupang Amankan Tahapan Pilkada Serentak 2024

Rutin Giat Cooling System, Cara Polres Kupang Amankan Tahapan Pilkada Serentak 2024

tribratanewskupang.com, ---Memasuki tahapan Pilkada Serentak 2024, Satuan Samapta Polres Kupang rutin melaksanakan kegiatan cooling system ditengah masyarakat. Hari Minggu (1/9)  siang kegitan humanis ini dilakukan dirumah tokoh masyarakat Kupang Timur Habed Oematan yang beralamat di Desa Tuapukan, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif selama tahapan Pilkada Serentak 2024, serta sebagai upaya menurunkan tensi pasca aksi unjuk rasa terkait RUU Pilkada yang berlangsung hampir di setiap kota di tanah air.

Rangkaian kegiatan kepolisian ini dipimpin oleh  Kasat Samapta Polres Kupang Iptu Anderias Bessi dibawah koordinasi Kapolres Kupang, AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata S.I.K, M.H merupakan bagian dari langkah preventif yang diambil Polres Kupang untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kabupaten Kupang.

"Kami ingin memastikan bahwa setiap tahapan Pilkada Serentak 2024 dapat berlangsung dengan aman dan tertib, tanpa adanya gangguan yang bisa mengganggu ketentraman masyarakat," ujar AKBP Agung.

Dalam kegiatan tersebut, Kanit Tirjawali Satuan Samapta Polres Kupang Ipda Max Imanuel Fay, S. H melakukan dialog dengan masyarakat Desa Tuapukan, mendengarkan aspirasi serta kekhawatiran yang ada, dan mengajak masyarakat untuk ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung. Pendekatan ini dilakukan agar masyarakat merasa dilibatkan dalam menjaga keamanan di lingkungan mereka.

AKBP Anak Agung juga menegaskan bahwa cooling system ini akan terus dilakukan di berbagai titik di Kabupaten Kupang, terutama di daerah-daerah yang dianggap rawan terjadi konflik. "Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dapat merasa tenang dan tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin mengacaukan situasi," tambahnya.

Selain itu, Polres Kupang juga telah menyiapkan rencana pengamanan ekstra selama masa Pilkada, termasuk patroli rutin dan peningkatan pengawasan di tempat-tempat strategis. Semua ini dilakukan demi terciptanya Pilkada yang damai dan demokratis di Kabupaten Kupang.

Kegiatan cooling system di Desa Tuapukan ini disambut baik oleh warga setempat, yang menyatakan dukungan penuh terhadap upaya Polres Kupang dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. Mereka berharap agar situasi tetap kondusif hingga Pilkada Serentak 2024 selesai dilaksanakan.#sS