Polres Kupang Raih Juara 1 Lomba Fashion Karnaval Meriahkan HUT Bhayangkara ke-78
tribratanewskupang.com,---Kepolisian Resor Kupang berhasil menorehkan gelar juara dalam lomba Fashion Karnaval dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78 tahun 2024 yang digelar Polda NTT pada hari Sabtu (22/6) lalu.
Raihan ini merupakan sebuah kebanggan bagi Polres Kupang yang telah bekerja keras mempersiapkan diri dengan menampilkan beraga busana etnik dan budaya masyarakat Kabupaten Kupang dengan baik.
Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H mengungkapkan bahwa Polres Kupang berhasil meraih juara 1 kategori Fashion Show tenun modifikasi.
“Dalam lomba tersebut, kami berhasil keluar sebagai juara 1 dalam kategori fashion show tenun modifikasi,” ujarnya.
Memang unik kalau dilihat dari kostum yang digunakan tim Polres Kupang saat itu. Kostum yang digali dari budaya masyarakat Kabupaten Kupang menjadi ciri tersendiri dalam gelaran tersebut.
Menyadari banyaknya etnis dan suku yang berada diwilayah Kabupaten Kupang, AKBP Agung memilih tema madu dan sasando sebagai ciri khas budaya masyarakat Kabupaten Kupang.
Tema ini dipilih karena Kabupaten Kupang adalah salah satu daerah dengan penghasil madu terbaik didunia yang ke-3 dan memiliki keberagaman suku dengan alat sasando sebagai salah satu alat musik tradisional yang diproduksi etnis Rote yang ada di Kabupaten Kupang.
“Terkait lomba kemarin,kami pilih thema madu dan sasando. Hal ini karena di Kabupaten Kupang adalah salah penghasil Madu Hutan terbaik didunia dan banyak etnis didalamnya. Tentu kami berharap kegiatan budaya seperti tetap dilestarikan dan setiap tahun terus di lombakan,” harapnya.
Lomba yang digelar Kapolda NTT Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga, S.H., M.A menjadi bukti nyata Polri mendukung pelestarian budaya dan memperkuat persatuan dalam keberagaman yang tindak lanjuti oleh para Kapolres jajaran dengan menyertakan mereka dalam lomba Fashion Karnaval dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78 tahun 2024 yang digelar di alun-alun Kantor Gubernur NTT hingga Mapolda NTT Sabtu lalu.#Ss