Pengamanan May Day 2025, Polres Kupang Ikuti Anev Nasional Bersama Kapolri

Babau, TBN — Polres Kupang mengikuti kegiatan Zoom Meeting yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dalam rangka Analisa dan Evaluasi (Anev) perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) serta kesiapan pengamanan peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Rabu (30/4) pukul 14.15 WITA
Kegiatan yang berlangsung secara daring tersebut digelar serentak dan diikuti oleh Wakapolri Irjen Pol Drs. Ahmad Dofiri, M.Si., pejabat utama Mabes Polri, Polda, serta seluruh Polres jajaran di Indonesia. Di Polres Kupang, kegiatan berlangsung di Ruang Vidcon dan dihadiri oleh Wakapolres Kupang Kompol Joni Sihombing, S.E., S.I.K., M.M., bersama sejumlah pejabat utama seperti Kabag Ops, Kasat Binmas, Kasat Intelkam, Kasat Narkoba, Kasubbagdalops, serta para perwira dari berbagai satuan fungsi.
Dalam arahannya, Wakapolri Irjen Pol Ahmad Dofiri menegaskan kepada seluruh jajaran Polda dan Polres untuk melakukan pemetaan terhadap kelompok-kelompok yang berpotensi melakukan aksi unjuk rasa. Pendekatan dan penggalangan terhadap kelompok tersebut dinilai penting agar aksi berjalan tertib dan tidak dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu yang ingin menunggangi isu-isu terkait kebijakan pemerintah maupun tindakan aparat.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyampaikan sejumlah penekanan penting kepada seluruh jajaran. Di antaranya, agar dilakukan komunikasi secara aktif dengan kelompok buruh guna mencegah terjadinya aksi yang bersifat anarkis. Selain itu, Kapolri menginstruksikan untuk meningkatkan patroli siber guna mengantisipasi penyebaran propaganda dan perang opini menjelang Hari Buruh.
Kapolri juga menekankan pentingnya pembekalan melalui Arahan Pelaksanaan Tugas (APP) kepada personel yang diterjunkan ke lapangan serta memastikan seluruh prosedur penanganan aksi unjuk rasa dipatuhi. Ia juga mengingatkan agar jajaran mewaspadai keberadaan kelompok anarko, terutama yang telah menyusup ke lingkungan perguruan tinggi. Sebagai langkah antisipasi, Polri diminta mengintensifkan pelatihan-pelatihan penanggulangan aksi unjuk rasa dan potensi tindakan pembakaran.
Melalui kegiatan ini, Polres Kupang menyatakan kesiapan penuh dalam mendukung upaya pengamanan Hari Buruh Internasional tahun 2025 agar berjalan aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kabupaten Kupang.