Oprit Jembatan Kapsali dan Jembatan Takari-Lelogama jebol, Akses ke Amfoang Putus Total

Oprit Jembatan Kapsali dan Jembatan Takari-Lelogama jebol, Akses ke Amfoang Putus Total
Oprit Jembatan Kapsali usai diterjang banjir di Manubelon, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kab.Kupang

tribratanewskupang.com, ---Hujan dengan intensitas tinggi di wilayah Kabupaten Kupang hingga MInggu (25/12/2022) sore, masih berlangsung. 

Wilayah-wilayah yang mudah terdampak banjir seperti Kecamatan Amfoang menerima imbasnya. Terbukti Oprit Jembatan Kapsali dan Jembatan Takari-Lelogama jebol dihantam derasnya air sungai.

Lebih parahnya lagi kedua jembatan ini adalah jembatan penghubung utama  wilayah Amfoang dengan daerah luar.

Jembatan Kapsali merupakan jembatan penghubung lintas utara dari Kecamatan Fatuleu Barat menuju Kecamatan Amfoang Barat Daya dan merupakan pintu masuk menuju tiga kecamatan lainnya yaitu Amfoang Barat Laut, Amfoang Utara dan Amfoang Timur serta negara Timor Leste daerah bagian Distric Oecusse.

Sedangkan jembatan Takari-Lelogama (Sungai Bokong) merupakan jembatan penghubung lintas selatan menuju dua kecamatan yaitu Amfoang Tengah dan Amfoang Selatan.

Dengan kondisi seperti ini, akses transpostasi menjadi lumpuh namun beberapa warga masih bisa mengakalinya dengan menggunakan sistim estafet kendaraan angkutan karena air telah surut dan oprit yang jebol sudah bisa dilewati pejalan kaki.

Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K,.M.H membenarkan adanya bencana banjir tersebut dan saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemda untuk melakukan langkah-langkah taktis mencari solusi mengatasi problem tersebut.

" Ya, hingga pagi ini sudah membaik namun belum bisa dilalui kendaraan bermotor," terangnya.

" Kami akan berkoordinasi dengan pemda guna mencari solusi terbaik mengatasi masalah ini," tambahnya.

Terlihat personil Polsek Takari dan Pos Pol Manubelon telah memasang Police line pada area oprit yang jebol untuk memberi isyarat hati-hati bagi semua pengendara yang melintas terutama malam hari yang terbatas jarak pandangnya. #Ss