Kapolres Kupang Terima Tim Supervisi Was Ops Lilin 2022 Polri di Mako Polres Kupang
tribratanewskupang.com, ---Kepala Kepolisian Resor Kupang AKBP F.X Irwan Arianto, S.I.K, M.H menerima kunjungan tim Supervisi Was Ops Lilin 2022 Polri di Mako Polres Kupang, Senin (26/12/2022) pagi.
Tim yang berjumlah empat orang tersebut dipimpin oleh Brigjen Pol M. Awal Chairudin, S.I.K.,M.H melaksanakan giat Supervisi Operasi Lilin 2022 di Polres Kupang.Berawal dari ruang kerja Kapolres Irwan, tim ini melakukan berbagai kegiatan terkait pelaksanaan Operasi Lilin 2022 yang dilaksanakan oleh Polres Kupang dan jajarannya sejak tanggal 23 Desember 2022 hingga 3 Januari 2022.
Selanjutnya pada pukul 11.10 wita tim ini memberikan arahan kepada pada Kasatgas Ops Lilin 2022 di Ruang Posko Presisi Sanika Satyawada Polres Kupang Ketua Tim Mabes Polri memberikan Arahan Kepada Para Kasatgas Ops Lilin 2022 Polres Kupang dilajutkan dengan pemeriksaan Pos Pam.
Salah satu pos pam yang dituju adalah Pos Pam Oesao yang terletak di Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang.
Di Pos pam ketua tim Brigjen Pol M. Awal Chairudin, S.I.K.,M.H berkesempatan membagi parcel kepada anggota yang bertugas dan pukul 12.45 wita Tim Was Ops Mabes Polri menuju Kota Kupang.
Selama Kegiatan berlangsung situasi berjalan dengan aman, tertib dan lancar.
Kapolres Kupang mengucapkan terimakasih kepada tim yang berkenan mendatangi Polres Kupang.
" Saya mengucapkan terimakasih atas kunjungan yang dilakukan dengan memilih Polres Kupang sebagai salah satu sasarannya, semoga kami bisa lebih baik kedapannya," tutupnya.