Digelar Sore Hari, Tim Operasi Keselamatan Turangga 2024 Menyasar Mobil Trobo dan Knalpot Brong
tribratanewskupang.com,---Tim Operasi Keselamatan Turangga 2024 Polres Kupang, untuk kali pertama hari ini (Kamis 7/3) menggelar Operasi sore hari setelah tiga hari yang lalu mulai dilaksanakan diwilayah Kabupaten Kupang.
Gelaran Operasi dalam rangka cipta kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H yang digelar sore hari ini bukan tidak beralasan, melainkan memiliki target khusus yaitu mobil trobo dan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis (brong).
Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H melalui Kasat Lantas Polres Kupang Iptu Arini Eklesia Behi, S.H mengatakan bahwa gelaran operasi hari ini memiliki target khusus yaitu mobil trobo dan knalpot brong karena berdasarkan data yang diperoleh masih ada pengendara yang belum mematuhi aturan yang berlaku.
" Ya kami sengaja gelar sore hari, operasi hari ini menyasar mobil trobo dan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknik, " ujarnya.
Hingga berita ini diturunkan kegiatan operasi ini masih berlangsung dengan memilih lokasi Jalan Timor Raya km. 25 Kelurahan Babau Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang. #Ss