Pelton Siaga Polres Kupang himbau warga jangan berkerumun

Pelton Siaga Polres Kupang himbau warga jangan berkerumun
TRIBRATANEWSKUPANG.COM --- Sebagai upaya antisipasi penyebaran virus corona covid-19, Sat Sabhara Polres Kupang melakukan giat patroli untuk memberikan imbauan kepada warga agar tidak berkerumun dan berkumpul di tempat-tempat umum, sabtu (28/3/2020) malam Peleton Dalmas Sat Sabhara Polres Kupang di pimpin IPDA Iham Gesta Rahman S, Tr.k melaksanakan patroli berkeliling di tempat - tempat keramaian, seperti kawasan simpang Oesao Sejumlah warga masih ditemukan berkumpul kepada mereka aparat Polres memberikan himbauan agar tidak berkerumun dan segera pulang ke rumah masing-masing dengan berdiam di rumah untuk memutus rantai penyebaran covid-19 di wilayah Kabupaten Kupang Sementara itu, Kapolres Kupang AKBP Aldinan RJH Manurung SH, SIK, MSi, mengatakan, patroli di tempat umum sambil menyampaikan imbauan ini sebagai langkah antisipasi penyebaran virus corona atau covid- 19, yang saat ini sudah menyebar di beberapa daerah di Indonesia Dengan melakukan langkah antisipasi tersebut, Kapolres berharap dapat mencegah penyebaran virus yang sudah banyak menelan korban jiwa diberbagai negara Lanjut nya,"Jajaran Polres Kupang sendiri rutin melakukan himbauan kepada masyarakat melalui para Bhabinkamtibmas, agar mematuhi kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran covid- 19, untuk sementara warga masyarakat di himbau untuk menghindari kerumunan dan keramaian agar tidak menularkan atau menjadi penyebar virus itu ke rekan atau keluarga di rumah,"Jelas nya.(R)