Meriahkan HUT ke-40 SMAN 1 Kupang Timur, Polres Kupang Gelar Donor Darah Dan Sosialisasi Kartu KIS
tribratanewskupang.com,---Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Kupang Timur ke-40 tahun 2023, Kepolisian Resor Kupang menggelar Bakti Kesehatan Donor Darah dan Sosialisasi Kartu Indonesia Sehat bagi siswa SMA Negeri 1 Kupang Timur yang bertempat di Aula sekolah tersebut, di Jalan Jurusan Oesao-Oekabiti, Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Rabu (8/11) pagi.
Diterima kepala sekolah SMAN 1 Kupang Selfina Regina Sunnanu, puluhan personil Polres Kupang yang akan melaksanakan donor darah langsung menuju aula sekolah tersebut dan melakukan pemeriksaan kesehatan.
Pada kesempatan tersebut Kasi Dokes Polres Kupang Ipda Elias menyosialisaikan pentingnya Kartu Indonesia Sehat 9KIS) untuk memudahkan akses pelayanan kesehatan bagi siswa SMA.
Sebelas bed darah dihasilkan dalam program Bakti kesehatan kali ini.
Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H menyampaikan terimakasih kepada pihak SMAN 1 yang telah mengundang Polres Kupang mengambil bagian dalam momen ulang tahun ke-40 tahun 2023.
" Kami mengucapkan terimakasih kepada Kelapa Sekolah SMAN 1 Kupang Timur serta para guru dan staf pengajar yang telah mengundang Polres Kupang mengambil bagian dalam momen berbahagia ini, Selamat Ulang Tahun semoga perjalanan proses pendidikan kedepannya berlangsung aman dan lancar, " terangnya.
Dikoordinir oleh Kepala Seksi Kedokteran dan Kesehatan Polres Kupang Ipda Elias, proses pelaksanaan donor darah berlangsung aman dan lancar.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala sekolah SMAN 1 bersama para guru dan murid serta beberapa ASN Polres Kupang dan personil Polsek Kupang Timur.#Ss