Jaga situasi kamtibmas tetap aman dan waspada covid-19, Unit Dalmas lakukan patroli dialogis

Jaga situasi kamtibmas tetap aman dan waspada covid-19, Unit Dalmas lakukan patroli dialogis
TRIBRATANEWSKUPANG. COM . --- Jaga situasi kamtibmas tetap kondusif pasca pemerintah menetapkan kan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Unit Dalmas Sat Sabhara Polres Kupang melakukan patroli di pusat keramaian untuk menghimbau masyarakat agar tetap menjaga jarak physical distancing sebagai upaya pencegahan penularan virus corona atau covid-19,  minggu (5/4/2020) Kepada masyarakat Kasubnit I Dalmas Polres Kupang, AIPTU Martinus Rona.S.sos menyampaikan himbauan keliling dengan rute Polres Kupang, Pukdale Oesao dan sekitarnya, agar masyarakat tetap waspada penyebaran covid-19 dan melakukan pencegahan dengan cara : - mencuci tangan dengan sabun - menutup mulut saat batuk - Jangan sering menyentuh wajah - jaga jarak aman minimal 1 meter - berdiam dirumah saja keluar rumah jika ada keperluan mendesak - membersihkan lingkungan tempat tinggal dan selalu membersihkan barang - barang yang sering digunakan Sementara itu Kasat Sabhara Polres Kupang IPTU Ketut Suardana, melalui pesan whatsapp menjelaskan, Unit Dalmas dan Unit Turjawali Sat Sabhara Polres Kupang secara rutin melaksanakan kegiatan patroli dialogis ke tempat-tempat pusat keramaian seperti pasar maupun tempat berkumpul nya masyarakat untuk menyampaikan waspada penularan covid-19 dengan sebaiknya tidak berkumpul dalam jumlah banyak dan lebih baik berada di rumah untuk menghindari penularan virus corona."Ujarnya. (R)