Bhayangkari Polres Kupang Turut Andil Dalam Bakti Kesehatan Peringati HUT Bhayangkara ke-78
tribratanewskupang.com,---Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, Bhayangkari Cabang Kabupaten Kupang menunjukkan dedikasi dan komitmen mereka terhadap kesehatan masyarakat dengan menggelar kegiatan Bakti Kesehatan.
Kegiatan bertajuk Bhayangkari Peduli Donor Darah Dalam Rangka Hari Kemala Gerak Bhayangkari tahun 2024, yang berlangsung di Poliklinik Polres Kupang, pada hari Selasa (11/6) pagi berlangsung meriah dan penuh semangat dengan melibatkan seluruh anggota Bhayangkari Cabang Kabupaten Kupang serta jajaran yang memenuhi syarat dan standar kesehatan.
Ketua Bhayangkari Cabang Kabupaten Kupang, Ny Kadek Agung Wirata, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas keberhasilan pelaksanaan acara ini. “Kami sangat senang melihat antusiasme dan partisipasi anggota Bhayangakri. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi kesehatan masyarakat Kabupaten Kupang,” ujarnya.
Nampak dalam pantauan tribratanewskupang.com, puluhan anggota bhayangkari memadati ruang Poliklinik Polres Kupang bergabung bersama personil Polres Kupang, TNI dan Polisi Pamong Praja Kabupaten Kupang mengantri mendonorkan darahnya.
Hingga berita ini diterbitkan, kegiatan donor darah masing berlangsung.#Ss