Sambut Hari Bhayangkara ke 75 Polres Kupang Gelar Vaksin Massal

Sambut Hari Bhayangkara ke 75  Polres Kupang Gelar Vaksin Massal
Sambut Hari Bhayangkara ke 75  Polres Kupang Gelar Vaksin Massal

TRIBRATANEWSKUPANG   ---   Dalam Rangka Hari  Bhayangkara Ke-75, Polres Kupang Turut Menggelar Vaksinasi yang dilaksanakan, sabtu ( 26 Juni 2021 ) Klinik Kesehatan Polres Kupang.
Kegiatan didahului dengan sambutan dari Kapolres Kupang, AKBP Aldinan R.J.H Manurung, SH,. S.I.K,. M.Si sekaligus membuka secara langsung kegiatan tersebut. 

 

Tujuan pelaksanaan kegiatan dimaksud, untuk Percepatan Vaksinasi Nasional, sehari Satu Juta orang serentak di di 34 wilayah Polda dalam mendukung Program Pemerintah. 

 

Kapolres Kupang, mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah dalam rangka hari Bhayangkara ke-75 dan dilaksanakan serentak, dalam upaya mendukung program pemerintah untuk menekan laju penyebaran virus covid-19 di wilayah Kabupaten Kupang

 

Lebih lanjut Kapolres juga menekankan tentang pentingnya penerapan PPKM Mikro, dimana disetiap wilayah sampai dengan lingkup RT RW harus memiliki kesadaran untuk menjalankan PPKM ini. Hal ini sangat penting agar dapat memutus mata rantai penyebaran virus covid-19, "Pungkas Orang Nomor satu di Polres Kupang ini.

Adapun Vaksin yang di sediakan kepada warga masyarakat sebanyak 950 dosis dan 90 Vial dengan rincian  sbb :

- Tahap I 350 dosis dan 30 Vial
- Tahap II  600 dosis dan 60 Vial
- Tahap I   : Sinovac
- Tahap II  : Astraseneca

 

Pelaksanaan vaksinasi sesuai dengan prosedur tahapan yang dilaksanakan antara lain : 
Pendaftaran, Skrining, Vaksinasi, pencatatan dan observasi

Petugas Vaksinator yang melaksanakan Vaksin dari Puskesmas Oesao berjumlah 13 orang dipimpin oleh Kepala Puskesmas Oesao dr. Matelda Tabelak,S.Km.,M.Si

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kabid SDM Dinas Kesehatan Kab Kupang dr. Desemiyati Ngatriyani
Waka Polres Kupang Kompol Djemi Gae Lomi
Kabag Sumda Polres Kupang AKP Darius Kore
Kasat Binmas Polres Kupang AKP Simon Seran
Kasat Reskrim Polres Kupang AKP Nofi Posu,SIK
Kasat Intelkam Polres Kupang Iptu Hariyono
kasat sabhara Polres kupang
Perwira dan Bintara Polres Kupang

 

Tampak dalam kegiatan ini Masyarakat sangat antusias untuk ambil bagian, hal ini menunjukkan bahwa masyarakat sadar akan arti penting dari vaksinasi dalam membentuk sistim imun dalam tubuh untuk melawan ganasnya virus Covid-19

Sejak pagi sudah tampak ratusan warga masyarakat yang mengantri untuk bisa ikut divaksin hari ini

Selain dipusatkan di Mapolres Kupang kegiatan Vaksinasi juga diadakan di lima lokasi antara lain : Puskesmas Tarus, Puskesmas Amarasi, Puskesmas Naibonat dan Puskesmas Camplong. (R)