Kasat Lantas Polres Kupang Berikan Bantuan Tongkat Kepada Anak Seorang Siswa
TRIBRATANEWSKUPANG --- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Lalu lintas Bhayangkara ke-65, Satlantas Polres Kupang menggelar bakti sosial. Mulai dari membagi Sembako, Air Tangki, Tongkat hingga masker secara gratis kepada masyarakat.
Kegiatan Baksos tersebut dilakukan di Desa Tuapukan, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Selasa (22/9/2020) Pukul 11.30 s.d 12.30 Wita.
Hal ini diungkapkan oleh Kapolres Kupang, AKBP Aldinan RJH Manurung S.I.K, M.Si melalui Kasubag Humas Polres Kupang, Aipda Randy Hidayat via WhatsApp kepada media ini di Kupang Selasa (22/9).
Dalam kegiatan baksos itu Kasat Lantas Polres Kupang Iptu Ilham Ade Putra, S.T.K didampingi oleh Ipda Ellistika Intan Wulandari S.Tr.K, Kaurmin Satlantas Polres Kupang memberikan bantuan berupa tongkat dan paket sembako kepada anak Linda Boboy yang mengalami cacat pada kaki kanannya.
Selain itu juga dilakukan pembagian 9 tangki air bersih kepada 3 Desa, yakni Desa Oefafi, Desa Tuapukan Kecamatan Kupang Timur dan Desa Tarus Kecamatan Kupang Tengah, Kemudian di lanjutkan dengan pembagian Masker di Panti Sosial Kementrian Naibonat kepada Tuna Wicara sebanyak 100 buah.
"Kegiatan ini dilaksanakan selama seminggu, mulai dari tanggal 14 September hingga tanggal 22 September yakni hari ini," ungkap Kasat Lantas Polres Kupang.
Sementara Ibu Welly Boboy, Ibunda dari Linda Boboy didampingi Bapak Yuswendi Irawan (Suaminya) mengucapkan terima kasih telah memberikan bantuan berupa Tongkat dan Sembako kepada anaknya.
"Terima kasih kepada Polres Kupang yang sudah membina anak saya dan memberikan bantuan kepada kami semoga bermanfaat, dan semoga Bapak dan Ibu Polisi panjang umur mendapat berkah yang melimpah dan menunaikan tugas yang baik ini diberkarti Tuhan Yang Maha Esa," kata Welly Boboy. ( R )