TRIBRATANEWSKUPANG.COM
----Kapolres Kupang Himbau Anggota Perlu Berubah
Babau ---Pelaksanaan HUT Bhayangkara ke 73 tingkat Polres Kupang, dilaksanakan dalam upacara bendera bersama. Syukurannya baru dilaksanakan tanggal 10 Juli 2019 mendatang. Dalam upacara bersama ini, Kapolres Kupang, AKBP Indera Gunawan, S.Ik berpesan bahwa 73 tahun sudah Polri berdiri, banyak perubahan yang telah terjadi di tubuh Polri oleh karena itu jajaran Polres Kupang-pun harus bisa berubah.
Upacara yang digelar di Lapangan Merah Polres Kupang, Senin (1/7/2019) Pukul 08.00 Wita,
bertindak selaku pengambil apel yakni Plh Kasat Binmas IPTU SIMON SERAN dilanjutkan Jam Pimpinan oleh Kapolres Kupang AKBP INDERA GUNAWAN, SIK. Apel diikuti oleh Wakapolres, para Kabag, Kasat, Perwira serta seluruh anggota Polres Kupang.
Dalam arahannya, Kapolres Indera menegaskan,
sudah 73 tahun sudah Polri berdiri, banyak perubahan yang telah terjadi di tubuh Polri oleh karena itu Polres-pun harus bisa berubah.
Berkaitan dengan kegiatan menyongsong HUT Bhayangkara, Kapolres Indera berpesan agar tetap dilaksanakan dan rencana akan diadakan Pacuan Kuda pada bulan Agustus mendatang. Kapolres juga meminta anggota agar selalu tetap disiplin dalam melaksanakan tugas.(RAND)