Cegah penyebaran covid-19, Tiga Bhabinkamtibmas Polsek Kubar lakukan penyemprotan disinfaktan
TRIBRATANEWSKUPANG ---- Bhabinkamtibmas tiga Desa antara lain Desa Oenif, Desa Oemasi, dan Desa Tasikona Kecamatan Nekamese Kupang Barat Kabupaten Kupang , Bhabinkamtibmas Bripka Donsius M.M. Dadi bersama, Bripka Ali Boki, dan Brigpol Ringgo Dimu Djami melakukan penyemprotan disinfaktan minggu (19/4/2020)
Bersama Tim Gugus tugas percepatan penanganan penyebaran covid-19 Kecamatan Kupang Barat yang terdiri dari
Kepala Desa Usapi Singkat bersama Staf, Tim medis dari Puskesmas Nekamese beserta Staf melakukan penyemprotan disinfaktan ke masing-masing rumah rumah OPD ( orang dalam pantauan )
Selain itu Rumah Ibadah seperti Gereja, Posyandu Pustu serta Kantor Desa Usapi Sonbay tidak luput dari penyemprotan disinfaktan yang di lakukan Tim Gugus tugas covid-19
Sementara para Bhabinkamtibmas ke tiga Desa melakukan himbauan kepada warga masyarakat setempat untuk menjaga jarak atau physical distancing, menghindari tempat kerumunan orang banyak, menggunakan masker apabila keluar rumah dan rajin mencuci tangan dengan sabun setiap memulai maupun selesai melakukan aktivitas
Kapolsek Kupang Barat Ipda Sadikin S.sos menjelaskan Upaya ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Virus Corona / Covid-19, diwilayah Polsek Kupang Barat yang memiliki pelabuhan penyeberangan yang merupakan tempat banyak orang keluar masuk, maka dari itu kami lakukan penyemprotan disinfektan sekaligus menyampaikan Maklumat Kapolri tentang Himbauan dan larangan membuat kegiatan yang melibatkan orang banyak, "Pungkasnya.(R)