Wakapolres Kupang Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Serentak Satu Juta Booster di Masjid Babussalam Oesao
Tribratanewskupang.com --- Hari kedua pelaksanaan vaksinasi serentak 1 juta vaksin booster di Masjid Banussalam Oesao terlihat petugas vaksinator sudah bersiap melayani masyarakat yang akan menerima layanan vaksin dosis I, II dan Booster
Paurkes Klinik Polres Kupang AIPTU Elyas mengatakan telah mempersiapkan layananan vaksinasi serentak 1 juta Booster hari kedua jumat 22 april 2022 di kompleks Masjid Baabu Salam Oesao bekerjasama dengan nakes dari puskesmas Oesao dan pengurus Masjid Baabu Salam
Kegiatan vaksinasi serentak 1 juta Booster yang dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia kerja sama Polri, PBNU dan Kementerian Agama RI, guna mempercepat tercapainya hear immunity khususnya di wilayah Kabupaten Kupang Provinsi NTT
Selain menggelar vaksinasi dosis 1,2 dan Booster Polres Kupang juga memberikan paket sembako kepada masyarakat yang melakukan vaksin
Ratusan bingkisan paket sembako disiapkan oleh Kapolres Kupang yang akan diberikan kepada masyarakat sebagai apresiasi kepada masyarakat yang telah melaksanakan vaksin booster Covid - 19
Wakapolres Kupang KOMPOL Tri Joko Biyantoro S.Sos, Datang ke lokasi vaksin memantau pelaksanaan kegiatan vaksinasi serentak 1 juta vaksin Booster kerja sama Polri PBNU, dan Kementerian Agama RI, di gelar di Masjid Babussalam Oesao
Polres Kupang melaksanakan Vaksinasi serentak 1 juta Booster di Masjid - masjid sesuai perintah pimpinan Polri dalam hal ini Kapolri telah melakukan kerja sama PBNU dan Kementerian Agama RI menyelenggarakan kegiatan vaksin di tempat ibadah, di bulan Ramadhan 1443 H - 2022.