Kapolres Kupang Gelar Jumat Curhat di Lokasi Sumur Bor Bantuan Kapolri

Kapolres Kupang Gelar Jumat Curhat di Lokasi Sumur Bor Bantuan Kapolri

tribratanewskupang.com,---Kepala Kepolisian Resor Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K, M.H kembali menggelar Jumat Curhat dengan warga Dusun II Desa Rabake Kecamatan Amarasi Timur Kabupaten Kupang, Jumat (7/7/2023) pagi.

Jumat Curhat yang digelar kali ini adalah untuk menjaring aspirasi warga penerima manfaat Sumur Bor bantuan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023. 

Dalam kegiatan ini, warga masyarakat memberikan masukan kepada Kapolres Kupang agar pemanfaatan air dari Sumur Bor nantinya dilakukan secara teratur agar dirasakan bersama oleh masyarakat setempat. 

Kapolres Agung menanggapi setiap masukan warga dan mengharapkan agar pemanfaatan air dari sumur bor benar-benar diprioritaskan untuk pemenuhan kebutuhan air bersih bukan untuk kepentingan lain.

" Diharapkan agar airnya nanti dimanfaatkan untuk pemenuhan air bersih bukan untuk kepentingan lain maupun kepentingan perorangan, " pintanya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Binmas Polres Kupang AKP Viktor Seputra, S.Pi, M.Si, Kapolsek Amarasi Iptu Lorensius Daton Sabon, kepala desa Rabeka Abdi Yarit Bani serta beberapa tokoh masyarakat dan agama.#Ss