Kapoles Kupang Dampingi Kapolda NTT Gelar Bakti Sosial Di Sulamu

Kapoles Kupang Dampingi Kapolda NTT Gelar Bakti Sosial Di Sulamu
Kapoles Kupang Dampingi Kapolda NTT Gelar Bakti Sosial Di Sulamu

TRIBRATANEWSKUPANG   ---  Dalam Rangka Menyambut Hari Bhyangkara ke-75, Polda NTT menggelar kegiatan Bhakti kesehatan Polri di Kampung Bajo, Kelurahan Sulamu, Kecamatan Sulamu, Kabupaten Kupang, Rabu (23/6/2021).


Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum. Ikut mendampingi Kapolda NTT dalam kegiatan ini, Ketua Bhayangkari Daerah NTT Ny. Evi Lotharia Latif, S.H, Kepala Jasaraharja NTT, Kabiddokkes Polda NTT Kombes Pol dr.Sudaryono, Dirbinmas Polda NTT Kombes Pol Drs. Taufiq Tri Atmojo, Auditor Kepolisian Madya TK III Itwasda Polda NTT Kombes Pol H.Y. Arif Satrio, S.I.K, Dirsamapta Polda NTT AKBP Sudarmin, S.I.K., M.H dan Kapolres Kupang AKBP Aldinan R.J.H. Manurung, S.H., S.I.K., M.Si.


Sementara itu, hadir juga juga Camat Sulamu, Danramil Sulamu dan tokoh masyarakat serta tokoh agama Kecamatan Sulamu.


Pembukaan kegiatan Bhakti kesehatan ini selain dalam rangka memperingati Hari Bhayngkara, kegiatan ini juga dalam rangka HUT Dokkes Polri ke-75, Hari Jadi RSB Kupang ke 54 dan HUT Polwan ke-73.


Bhakti kesehatan ini sendiri diwujudkan dalam bentuk pengobatan umum atau spesialis, donor darah, khitanan masal dan vaksinasi Covid-19 masal.


Kegaiatan ini ditandai dengan penyerahan sembako kepada perwakilan masyarakat kecamatan Sulamu dan bingkisan kepada perwakilan 33 anak yang mengikuti Khitanan masal.


Setelah membuka kegiatan ini, Kapolda NTT dan Ketua Bhayangkari Daerah NTT didampingi oleh Pejabat Utama Polda NTT dan Pengurus Bhayangkari Daerah NTT meninjau


langsung kegiatan Bhakti kesehatan yang dipusatkan di madrasah Ibtidaiyah Negeri Sulamu.


Kapolda NTT menyampaikan bahwa, Pada tangggal 1 Juli 2021 nanti Kepolisian Negara Republik Indonesia akan memasuki usia yang ke-75, dimana di usia tersebut sudah dapat dirasakan hasil karya dan kerja Polri oleh masyarakat Indonesia pada umumnya, dan masyarakat Nusa Tenggara Timur pada khususnya.


"Berbagai masalah sosial kemasyarakatan, hendaknya jangan menjadi jurang pemisah diantara Polri dan masyarakat, dan seyogyanya Polri dan masyarakat harus saling membantu, bahu membahu dalam menangani setiap permasalahan khususnya permasalahan terkait

kamtibmas. Sehingga kedepan masyarakat akan menjadi mitra kerja yang solid dalam pembinaan kamtibmas", ujar Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum.


Pada kesempatan ini, Kapolda juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Ia juga mengharapkan kepada masyarakat yang belum divaksin untuk segera mengikuti vaksinasi.


Dikatakannya, dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke-75 tahun ini, baik yang dilaksanakan di tingkat pusat maupun di tingkat kewilayahan khususnya Polda NTT akan dilaksanakan secara sederhana, namun tidak mengurangi makna dari hari Bhayangkara Itu sendiri,

dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, yang salah satunya adalah dalam bentuk Bhakti Pelayanan Kesehatan kepada masyarakat.


"Kegiatan ini dilaksanakan semata-mata bertujuan agar Polri lebih dekat dengan masyarakat melalui pelayanan kesehatan yang prima", kata Kapolda NTT.


Diakhir sambutannya, Kapolda NTT menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Biddokkes Polda NTT, stakeholder terkait sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan diharapkan kedepan pelayanan oleh Polda NTT dapat lebih dirasakan oleh masyarakat.


Ada yang menarik dalam kegiatan ini yaitu saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Kapolda memberikan kejutan bagi peserta vaksin yang kebetulan berulang tahun di bulan Juni ini, Kapolda memberikan Uang untuk beli Kue Ulang Tahun bagi yang kebetulan berulang tahun, hal ini sontak disambut gembira oleh mereka yang beruntung karena ulang tahun di bulan Juni ini.