Digelar Perdana, Upacara Hari Juang Polri di Polres Kupang Dipimpin AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H

Digelar Perdana, Upacara Hari Juang Polri di Polres Kupang Dipimpin AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H

tribratanewskupang.com,– Kapolres Kupang, AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., memimpin upacara Hari Juang Polri yang berlangsung di Lapangan Apel Polres Kupang, Jalan Timor Raya km. 25, Kelurahan Babau, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Rabu (21/8) pagi.

Upacara ini merupakan upacara yang digelar perdana dalam lembaga Polri sejak diterbitkan dalam surat keputusan Kapolri nomor: Kερ/95/1/2014 22 Januari 2024 yang menetapkan bahwa tanggal 21 agustus ditetapkan sebagai hari juang polri. Upacara ini dihadiri seluruh personil Polres Kupang bersama Polsek jajaran, perwakilan dari berbagai instansi pemerintah daerah, tokoh masyarakat setempat serta Bhayangkari Cabang Kabupaten Kupang dan purnawirawan Polri yang pernah bertugas di Polres Kupang.

Bertindak sebagai komandan upacara Ipda Thomas Maxen Radiena, S.H., M.H dan Perwira Upacara Kabagsdm Polres Kupang Kompol Ribka Huberta Hangga, S.H., M.H

Hari Juang Polri, yang diperingati  pertama kalinya dilembaga Polri ini merupakan momentum penting bagi institusi kepolisian untuk mengenang peristiwa Proklamasi Polisi yang dilakukan Polisi Istimewa (sebelumnya Bernama Tokubetsu Keisatsutai) di Bawah pimpinan Inspektur Polisi Kelas 1 Moehammad Jasin di Surabaya tanggal 21 Agustus 1945.

Upacara ini ditandai dengan pembacaan sejarah singkat Hari Juang Polri dan Proklamasi Polisi yang dibacakan Inspektur Upacara dengan mengusung tema Dengan Semangat Hari Juang Polri  Yang Presisi Siap Mengabdi Demi Terwujudnya Indonesia emas 2045.

Upacara ini diakhiri dengan penghormatan kepada para pahlawan Polri yang telah gugur dalam tugas, serta penyerahan penghargaan kepada sejumlah anggota Polres Kupang yang berprestasi dalam menjalankan tugas mereka.

Peringatan Hari Juang Polri di Polres Kupang ini merupakan momen penyemangat bagi seluruh personil kepolisian dalam mengabdi kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

Turut hadir Kepala Pj Bupati Kupang, Alexon Lumba, S.H., M.Hum, Kepala Kejaksaan negeri Kabupaten Kupang Muhammad Ilham, S.H., M.H dan perwakilan TNI.#Ss