Bripka I Gede Suta Perdana, Bantu Siswa Seberangi Sungai Tuasene Kecil

Bripka  I Gede Suta Perdana, Bantu Siswa Seberangi Sungai Tuasene Kecil

tribratanewskupang.com, ---Bhabinkamtibmas Desa Noelmina Kecamatan Takari Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Bripka  I Gede Suta Perdana, melakukan sebuah aksi yang terbilang tak biasa. Sebagai seorang Bhabinkamtibmas, ia merespon segala persoalan yang ada diwilayah binaannya.

Beberapa hari yang lalu tepatnya Senin (16/1/2023) siang ia kebetulan mendatangi Dusun Tuasene Desa Noelmina untuk melakukan rutinitasnya sebagai seorang Bhabinkamtibmas. 

Saat ia hendak melintasi Sungai Tuasene Kecil, ia mendapatkan beberapa orang siswa SD Khatolik Noelmina yang siap menyebrangi sungai tersebut.

Ia pun menyapa dan menawarkan jasanya kepada mereka untuk bersama-sama menyebrangi sungai dengan menggunakan sepeda motor Bhabinkamtibmas yang dipakainya sehari-hari. 

Tiga orang anakpun berhasil menyeberangi sungai dengan bantuannya.

" Terimakasih om," imbuh seorang siswa saat Bripka Gede menurunkan mereka dari sepeda motornya.

Ia pun menghimbau para siswa agar selalu berhati-hati saat  menyeberangi sungai, karena sewaktu-waktu akan terjadi banjir yang tidak bisa diprediksi sebelumnya.