Tingkatkan Iman dan Taqwa,Personil Polres Kupang Gelar Binrohtal

Tingkatkan Iman dan Taqwa,Personil Polres Kupang Gelar Binrohtal

TRIBRATANEWSKUPANG --- Kepolisian Polres Kupang melaksanakan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) terhadap seluruh anggota yang dilaksanakan dirumah ibadah masing-masing, yang ada di lingkungan Polres seperti yang dilaksanakan anggota yang beragama islam dengan menggelar ceramah agama setelah selesai melaksanakan apel pagi, kamis (3/9/2020)

Wakapolres Kupang KOMPOL Djemi Gaelomi mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan, anggota Polres Kupang dalam melaksanakan tugas selalu dilandasi dengan keimanan, sehingga terhindar dari sifat tercela yang dapat mencoreng nama baik Kepolisian

Dalam kegiatan Binrohtal masing-masing agama mengundang tokoh agama untuk menyampaikan ceramah keagamaan

"Semoga dengan Binrohtal ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan yang dapat diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas dilapangan sebagai anggota Polri,"Ujarnya. 

Ditambahkannya, Binrohtal bertujuan untuk membentuk karakter Anggota Polri khususnya Polres Kupang agar menjadi lebih baik,

Kegiatan ini diharapan tidak ada lagi anggota yang berperilaku menyimpang, karena dengan keimanan yang kuat dapat mengontrol diri sendiri, bahwa apa yang dilakukan itu benar atau salah."Tegas. Wakapolres. (R)