Silahturahmi Dengan Brigif 21/ Komodo, Kapolda NTT Ajak Bersama Jaga Kamtibmas dan Dukung Program Pemerintah

Silahturahmi Dengan Brigif 21/ Komodo, Kapolda NTT Ajak Bersama Jaga Kamtibmas dan Dukung Program Pemerintah
Silahturahmi Dengan Brigif 21/ Komodo, Kapolda NTT Ajak Bersama Jaga Kamtibmas dan Dukung Program Pemerintah

TRIBRATANEWSKUPANG  ---  Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Lotharia Latif, S.H. M.Hum., melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Brigif 21/Komodo di jalan Timor Raya KM 38 Camplong, Kabupaten Kupang, Jumat (11/6/2021) siang.

Kedatangan Kapolda NTT disambut hangat oleh Komandan Brigif 21/Komodo, Kolonel (Inf) Tunjung Setyabudi, S.Sos., bersama anggota Brigif 21 komodo.

Ikut mendampingi Kapolda NTT, Dirreskrimsus Polda NTT, Dansatbrimobda NTT, Kabidpropam Polda NTT, Kabidhumas Polda NTT, Kapolres Kupang Kota dan Kapolres Kupang.

Selanjutnya Kapolda NTT menerima jajar kehormatan dan pengalungan. Dilanjutkan dengan memberikan arahan kepada seluruh anggota di lapangan apel Brigif 21/Komodo.

Dalam arahannya, Kapolda NTT menyampaikan kunjungannya ini dalam rangka silahturahmi dengan Anggota Brigif 21/komodo.

"Berbagai persiapan operasi ketupat, kemudian belum lama ini kita juga mengalami badai seroja sehingga saya baru hari ini bisa memanfaatkan waktu dan meluangkan waktu bisa hadir di tempat yang membangga ini. Pada siang hari ini sengaja saya hadir sebagai wujud rasa bangga saya, sebagai wujud penghormatan saya kepada rekan-rekan saudara saya dari Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat khususnya dari Brigif 21/komodo", ucap Kapolda NTT saat memberikan arahan.

Kapolda juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh anggota Brigif 21/komando yang selama ini telah bekerja sama dalam sinergitas dan soliditas antara TNI dan Polri khususnya di wilayah Nusa Tenggara Timur.

"Saya meyakini Polri tidak akan bisa mampu sendiri untuk melaksanakan tugas-tugas menjaga, memelihara Kamtibmas dan penegakan hukum di wilayah Nusa Tenggara Timur ini tanpa bantuan dan dari rekan-rekan TNI", ungkapnya.

Kapolda juga menjelaskan bahwa pemerintah saat ini masih dihadapkan kepada persoalan bangsa yang besar yang pertama tentang menghadapi Covid-19 dan kedua tentang pemuliaan ekonomi nasional.

"Dalam menghadapi Covid-19, Panglima TNI dan Kapolri selalu mendorong dan menekankan kita sekalian untuk kita melaksanakan tugas-tugas kemanusiaan di luar tugas pokok fungsi peranan dan tanggung jawab kita selaku TNI Polri dan hal ini sudah berjalan dengan baik, untuk itu mari  kita pertahankan dan terus tingkatkan", ajaknya.

Lanjut dikatakannya, Kita sebagai pelopor untuk penggunaan atau pelaksanaan 5 M serta kita juga terlibat langsung di dalam kegiatan 3 T yaitu testing, tracing dan treatment.

"Yang kedua adalah tentang pemuliaan ekonomi nasional dimana kita diminta untuk tetap menjaga stabilitas keamanan agar investasi dan ekonomi bisa berjalan sehingga menumbuh pembangunan yang ada. Salah satu peran penting TNI Polri adalah memastikan semua program pemerintah dapat berjalan di NTT. Membuka sebesar-besarnya investasi ke NTT dan menjaga stabilitas baik ekonomi maupun keamanan ketertiban masyarakat di Nusa Tenggara ini. Ini semua menjadi tanggung jawab kita bersama", katanya.

Kapolda mengajak untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas dan medukung Program Pemerintah.

"Saya selaku Kapolda mewakili seluruh keluarga besar Polda NTT mengajak untuk kita bersama-sama menjaga NTT ini agar tetap aman, kondusif dan seluruh program-program pemerintah dapat berjalan dengan baik. Sesuai dengan arahan Panglima TNI dan Kapolri mari kita jaga soliditas mari jaga sinergitas di lapangan selama kita bersama-sama melaksanakan tugas", ajaknya.

Apabila di lapangan ada hal-hal atau kendala yang terjadi, Kapolda berharap dapat bisa diselesaikan dengan cepat, tidak membiarkan meluas semua persoalan dan dapat di selesaikan dengan baik.

"Bila ada persoalan besar mari kita kecilkan, ada persoalan kecil yang di lapangan kita upayakan kita minimalisir untuk dapat diselesaikan dengan baik dengan penuh kekeluargaan dan bisa dicarikan solusi dan jalan terbaik untuk menyelesaikan semua persoalan itu", harapnya.

"Saya selaku Kapolda akan menjamin itu dan saya sudah sampaikan seluruh jajaran saya di Polres-Polres kewilayahan. Untuk itu pada kesempatan ini sekali lagi saya menyampaikan apresiasi, terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Danbrigif 21/Komodo dan seluruh komandan batalion serta seluruh anggota sekalian untuk bersama-sama anggota saya bekerja di lapangan, melaksanakan tugas-tugas dari pemerintah untuk menjaga situasi keamanan Kamtibmas kedaulatan negara dan penegakan hukum", Tegasnya.(R)