TRIBRATANEWSKUPANG.COM
---- Kapal Tanpa Awak Ditemukan Hanyut di Sabu Timur
KUPANG. Sebuah kapal tanpa awak ditemukan warga Dusun Bali, Desa Bodae, Kecamatan Sabu Timur, Kabupaten Sabu Raijua, NTT. Penemuan kapal tanpa identitas ini pertama kali ditemukan
MELKIANUS UDJU, Umur 35 Tahun, Alamat : RT 09/RW 05 Dusun III Desa Bodae pada Selasa
26 Juni 2019 sekitar Pukul 10.30 Wita.
Sesuai laporan dari Kepala Desa Bodae NEVELSON ULY BIRE bahwa ada kapal yang hanyut dan ditemukan oleh warga Dusun Bali pada Selasa, 25 Juni 2019, sekitar Pukul 11.30 Wita.
Kapal tersebut terombang ambing oleh gelombang sekitar 100 Meter dari bibir pantai dan diduga sebagai kapal yang bukan milik warga sekitar.
Saat diketemukan kapal dalam keadaan kosong tanpa penumpang. Lampu-lampu pada kapal sudah tercopot dan kabel-kabel bergelantungan. Serta ditemukan sebuah mesin tunggal tetapi tidak diketahui lagi apa merknya karena sudah karatan. Pada badan kapal tersebut tidak ditemukan tulisan apapun, dan saat ini kapal tersebut sudah ditarik warga ke pantai.
Saksi mata MELKIANUS menerangkan bahwa dirinya yang pertama kali melihat kapal tersebut dalam keadaan kandas di batu karang sekitar batas surut air laut karena dirinya sedang memancing ikan. Menurut pengetahuannya warga sekitar tidak memiliki kapal seperti itu, saat itu air laut baru mulai pasang naik.
Kemudian saksi memberitahukan kepada warga yang lain yaitu : DAUD RIWU, ISHAK DJARA LOMI,KORNELIUS UDJU ,ROBINSON UDJU dan warga lainnya. Setelah pasang naik barulah warga menggunakan perahu milik LIUS RAGA untuk menarik Kapal tersebut hingga ke pantai, kemudian dilaporkan kepada Kepala Desa Bodae untuk dicek siapakah pemilik Kapal Motor tersebut.
Namun sampai dengan saat ini belum ada yang mengetahui atau mengakui bahwa kapal tersebut milik mereka.
Jajaran Polsek setempat memohon bantuan untuk berkoordinasi dengan pihak terkait sehubungan dengan penemuan kapal Motor tanpa identitas ini. Hal ini agar dapat diperoleh kejelasan tentang identitas kapal, pemilik kapal dan sebab-sebab kapal tersebut hanyut dan terdampar di sekitar pantai Dusun Bali Desa Bodae Kecamatan. Sabu Timur.
Adapun tindakan Kepolisian, mendatangi TKP dipimpin Kapolsek Sabu Timur. Berkoordinasi dengan Pihak KPLP / Syabandar setempat juga
Kepala Desa Bodae untuk mengamankan Kapal Motor tersebut.(RAND).