Kapolres Kupang Pantau Jalannya Pemungutan Suara di TPS 1 Kelurahan Merdeka
tribratanewskupang.com– Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., memantau langsung jalannya pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1 Kelurahan Merdeka, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Rabu (27/11) pagi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pj Bupati Kupang Alexon Lumba, M.Hum, Perwira Pemantau Wilayah Kabupaten Kupang, Kombes Pol Drs. Dharu Siswanto, |Danramil 1604-02 Camplong, Camat Kupang Timur Yosafat Banidoko, dan Lurah Merdeka Megy Tuka, S.E serta panwaslu Kecamatan Kupang Timur.
Kehadiran Kapolres Agung bertujuan untuk memastikan proses pemungutan suara berjalan lancar, aman, dan sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Kupang memberikan arahan kepada petugas TPS agar selalu menjaga netralitas dan mengutamakan kenyamanan pemilih. “Kami mengapresiasi kesiapan panitia penyelenggara serta pengamanan yang dilakukan. Kami berharap semua pemilih dapat menggunakan hak suaranya dengan aman dan tanpa tekanan,” ujar AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata.
Kombes Pol Drs. Dharu Siswanto, selaku Perwira Pengamat Wilayah Polda NTT, juga mengingatkan pentingnya menjaga situasi kondusif selama proses pemilu berlangsung. Ia menekankan bahwa TNI-Polri siap mendukung pelaksanaan Pilkada yang damai di seluruh wilayah Kabupaten Kupang.
Situasi di TPS 1 Kelurahan Merdeka terpantau tertib, dengan antusiasme masyarakat yang cukup tinggi dalam menggunakan hak pilihnya. Personel Polri, TNI dan Linmas terlihat siaga di lokasi untuk memastikan proses pemungutan suara berlangsung aman tanpa gangguan.
Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Kupang menjadi momentum penting bagi masyarakat untuk memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan dan kesejahteraan bagi daerah. Dengan keterlibatan aktif para pemimpin dan aparat keamanan, diharapkan seluruh tahapan pemilu dapat berjalan lancar hingga selesai.#Ss